Label:

Tragedi Qurban Berdarah

      Pelaksanaan Idul Adha tahun ini bertepatan pada tanggal 15 Oktober 2013. Sekolah kita tercinta ini, SMA Negeri 3 Jombang, mengadakan serangkaian acara untuk memperingati Idul Adha yang rutin dijalankan setiap tahunnya.
     Puncak acara pun dimulai, yaitu Sholat Ied yang dilaksanakan di Lapangan Bundar SMA Negeri 3 Jombang dan penyembelihan hewan qurban. Sebelum memasuki area untuk Sholat Ied , para siswa wajib untuk mengisi daftar check in. Tepat pukul 06.10 Sholat Ied pun dimulai. Sholat Ied berjalan dengan lancar dan khusyu’. Imam sekaligus khotib kita adalah Bapak Munir . Selesai sholat Ied para siswa pun wajib untuk mengisi daftar check out.

         Selesai sholat Ied panitia Idul Adha SMA Negeri 3 Jombang yang terdiri dari Bapak-Ibu guru, anggota OSIS, dan Remas (Remaja Masjid) bersiap-siap untuk menyembelih hewan qurban. Jumlah hewan qurban keseluruhan adalah 10 ekor, yang terdiri dari 5 ekor sapi dan 5 ekor kambing. Hewan qurban ini selain berasal dari iuran seluruh siswa-siswi SMA Negeri 3 Jombang juga dari Bapak Ibu-guru dan salah satu siswa SMA Negeri 3 Jombang. Tidak semua hewan qurban disembelih di SMA Negeri 3 Jombang. Terdapat 3 ekor kambing yang tidak disembelih di sekolah kita, melainkan kambing-kambing tersebut disalurkan ke tempat-tempat tertentu, seperti 1 ekor untuk desa binaan SMA Negeri 3 Jombang yaitu Dsn. Sumberwinong, Ds. Banjardowo, 1 ekor untuk panti rehabilitasi Penuh Warna di Jogoroto, dan 1 ekor untuk Dinas Pendidikan Kabupaten Jombang. Jadi hewan qurban yang disembelih di SMA Negeri 3 Jombang adalah 5 ekor Sapi dan 2 ekor kambing. Penyembelihan dan pembungkusan hewan kurban ini berlangsung hingga pukul 12.30, dan pembagiannya dimulai pukul 13.00 hingga pukul 15.30. Hasil qurban dibagikan kepada siswa-siswi SMA Negeri 3 Jombang yang berhak untuk menerimanya, daerah sekitar lingkungan SMA Negeri 3 Jombang, tukang becak, dan masyarakat di sekitar lingkungan rumah Bapak-Ibu guru.

0 komentar:

Posting Komentar

_

Pages